Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2013

balada kurs tutup

Gambar
saya tidak pernah menyangka setiap sore saya selama 5 hari satu minggu, senin sampai jumat, akan selalu menjadi rutinitas menegangkan dan menyenangkan. seperti roller coaster! jadi, tugas utama saya setiap hari adalah input transaksi bunga deposito per cabang di seluruh Jakarta. total ada 36 cabang. tapi enggak semua cabang setiap hari ada deposito jatuh tempo. minimal setiap hari 11 sampai 21 cabang biasanya. nah, input deposito ini, setiap pagi dan sore setiap harinya. khusus untuk yang pagi, saya input pajaknya pakai kurs pajak yang diupload bagian fincon setiap satu minggu sekali. untuk yang sore, naaaahhh... ini pakai kurs tutup/kurs tengah BI yang diupload setiap hari, sore. ini yang bikin sore saya mendebarkan. soalnya setiap sore, minimal setengah lima, saya sudah deg-degan menunggu datangnya sang kurs tutup. kalau lagi beruntung bisa aja dateng jam setengah lima sore. itu artinya saya inputnya pelan, nyantai, dan enggak keburu-buru, takut cabang sudah pada tutup. naa

oh my boss

sejak saya masuk ke unit, boss saya serasa introvert sekali sampai rasanya tidak terjangkau.., pupus harapan bakalan seperti di novel-novel yang bisa dekat dengan boss. selama berhari-hari saya merasa seperti tidak "diterima" dengan ikhlas berada di unitnya karena memang posisi saya sebagai pengganti teman-temannya disana. dari mulai dimarahin, ditegur, sampai dibiarin sudah saya rasakan. tapi dasarnya lagi belajar cuek, saya tidak ambil pusing. yang penting saya bekerja dan menyelesaikan pekerjaan saya dengan sebaik-baiknya. tapi akhir-akhir ini boss saya jadi lebi menyenangkan. bisa diajak bercanda dan banyak ketawa. :) apalagi hari ini, sampai sekarang saya masih geli kalau ingat apa yang dia bilang boss : sambil meriksa transaksi "Kenapa, Yan?" saya : narok transaksi di meja boss "Eh, enggak apa-apa, Pak." boss : "Kog, ngeliatin terus? Ganteng, ya?" muka datar sambil meriksa transaksi saya : shock, "Hahaha..." ketawa

oleh-oleh dari semalam di Lampung

Gambar
kapal, selat sunda, tengah malam kapal-dek-tengah malam-selat sunda akhirnya punya kesempatan untuk pulang walaupun cuman semalam di rumah. dan perjalanan 8 jam Jakarta-Lampung, tidak bisa berjalan mulus, karena tidak kebagian tempat di kapal. tengah malam. akhirnya terpaksa duduk sambil ngopi di kantin, di dek kapal dengan terpaan angin laut malam dingin-dingin lengket sumuk. ditemani segelas kopi dan dua plastik kerupuk. alhamdulillah... :)

simple happiness..,

Gambar
a cup of coffee after a full day of brain storming.., a simple drug of happiness while facing a silent two days of rest day. To: Ms. Dian. Thanks. Thanks to you too, sir. for served me a warm and light sweet coffee :)

and we can learn to love again..

Gambar

When i Was yours.. Then re-think before you lost yours..,

Gambar

baby bird with a weak wings

i am like a baby bird. born with a wing and try hard to fly. i am still learning and will flying as soon as possible.

Do'a

Tuhanku Bicaralah padaku bila aku kesepian Bisikkanla dukungan-Mu bila aku dirundung kecemasan Dengarkanlah suaraku bila aku jatuh Sudilah menjadi bagiku penghibur dalam perjalanan Tempat bernaung di waktu panas Tempat berteduh di kala hujan Tongkat penuntun dalam kelelahan Dan penolong dalam bahaya Semoga aku berhasil Mencapai tujuanku Sekarang dan juga nanti Pada akhir hidupku

dear my self

dear my self, i am not in a good mood. and you know what makes me feel that way. i wish, i could get through this hard time. i wish, i could find the way to get out from this situation. i wish, Allah will lead me to the best way soon. amin. dear my self, i pray day and night. i will survive. and i'll be there soon. amin.

Home!

Gambar
my runaway ticket! finally, i will go home tomorrow! leaving my daily routine, sleeping and watch no tv! Yeay!!!!

super day!

Gambar
hari ini sangat spesial sekaliiiii.. karena kurs tutup yg menjadi santapan penutup saya setiap sore datang cepat sekali! yeay!! jadi saya bisa menyelesaikan bunga deposito sore sampai jam 17.12 saja! sebelum cabang tutup aktivitas. menakjubkan!!! akhirnya, bisa pulang setengah tujuh malam itu rasanya sesuatu banget! my desk, office, 19.00 pm

kucing beranjak singa #1

bukannya tidak suka Jakarta, apalagi tinggal dan bekerja di Jakarta Pusat yang notabenenya dekat kemana-mana, tapi selain karena belum bisa menyesuaikan diri dengan harganya yang selangit, saya cuman kepengin menetap di kota kelahiran saya. Lampung. menemani bapak dan ibu. perkara sesudah itu saya di flying kemana-mana tidak masalah. tapi kemudian disadarkan pada fakta bahwa min. saya akan berada di posisi ini selama 2 tahun cukup membuat saya tertampar dan harus berfikir cepat. saya jadi harus menyesuaikan diri dengan cepat dengan situasi yang di luar rencana ini. tidak, bukan begini seharusnya. well, mungkin Allah ingin saya lebih banyak belajar dulu. dan menyiapkan sesuatu yang istimewa sebagai hadiah kejutan kalau saya belajar dengan baik. amin :) yang membuat hari ini superrrrr adalah: - saya bisa menyelesaikan bunga deposito yang menjadi santapan setiap sore dalam waktu kurang dari setengah jam sodara-sodara!!! padahal kurs tutup baru masuk di email saya kurang lebi

kangen

mendadak, kangen sekali... pada gemerisik angin disela daun menyapu anak rambut kami. pada harum tanah tersapu hujan menahun. pada lebatnya pohon-pohon tinggi menjulang hingga menahan laju sinar matahari siang. pada memukaunya sang surya yang hilang tenggelam dan hadir di depan mata. pada derik berisiknya serangga malam-malam menemani api unggun di tengah sunyinya alam. pada laju kebut sepeda motor membelah kota dan saya meninggalkan segala beban di belakang bersama debu. pada lelahnya kaki mendaki dan berlari turun di jalan tanah tidak rata. pada dingin menggigit kaki gunung dan berselimut kabut. pada sepetak tenda temaram yang hangat. pada beban berat di pundak namun menyalakan semangat demi sebidang tanah nan tinggi disana. pada kekerdilan kami di tengah luasnya mahakarya Pencipta. mendadak, saya menyerah. melemah. dan pasrah. semuanya akan indah pada saatnya :)

kenapa?

hidup itu sederhana. sungguh. nikmati atau tenggelam. saya hanya perlu menikmati setiap lekukannya yang kadang membuat sedih, senanh, bingung, galau. tapi kalau mencoba mengerti apapun yang terjadi di dalam hidup, saya masih sangat bau kencur. usia saya bahkan belum ada seperempat abad. tapi usia siapa yang tahu? tapi yang saya mengerti tentang hidup, saya harus menikmati hidup. cukup. tanpa harus bertanya kepada-Nya 'kenapa'? banyak sebaya yang bertanya dalam satu episode dari hidup 'kenapa'? dan saya terus menjawab, 'nikmati saja'. kami hanyalah orang kecil. yang bahkan belum punya status apa-apa di mata sesama. tapi kami pastinya punya sesuatu yang potensial. yang hanya perlu diasah, terus diasah, hingga mengkilau dan menyilaukan mata. dan kami akan terlihat. dan sebaya, akan berhenti bertanya 'kenapa'? tapi kami manusia. yang tidak akan berhenti bertanya 'kenapa' sampai puas mulut ini. sampai tidak mampu lagi kami bicara. sampai kami m

me - selebor saitama

Gambar

live love laugh

Gambar

me - after an ages

oh, my... rasanya sudah berabad gak pernah punya kesempatan yang pas buat nulis lagi. padahal selama kurang lebih 2 bulan ini, ada begitu banyak hal, kegiatan, moment yang begitu wah dan wajib buat direkam. meski cuman lewat tulisan. dan kalaupun harus ditulis ulang (dirangkum), saya males banget. hahahaha yang pastinya, terima kasih Allah, karena mulai sekarang saya sudah punya banyak sinyal di kamar. jadi bisa mulai aktif online lagi :P, walaupun konsekuensinya, saya harus tidur sendiri di lantai 3. karena kost saya yang baru cuman menyisakan 2 kamar kosong di lantai 3 dan 1 di lantai 2. dan kebetulan saya dapat di lantai 3. dan teman saya yang di kamar sebelah, apesnya punya AC yang harus diperbaiki, jadi pindah dulu ke bawah. :( dan terima kasih juga ya Allah. karena akhirnya saya LULUS!!! alhamdulillah. walaupun lupa tanya nilai saya berapa, tapi yah, setidaknya saya lulus program OODP ini dan bisa lanjut OJT. tapi ada perubahan rencana ternyata. yang seharusnya OJT saya di